Pantai adalah salah satu tempat yang paling cocok untuk dikunjungi apalagi dikala penat. Pantai memang masih menjadi tempat favorit bagi para penikmat alam. Glagah adalah salah satu pantai yang memiliki keindahan tak kalah dengan wisata pantai lainnya yang ada di DIY. Pantai glagah ini ada di daerah Kulonprogo yang jaraknya tidak terlalu jauh dari Kampus UNY Wates. Nah, karena jaraknya yang masih bisa dijangkau kala itu admin coba plesiran ke pantai glagah dengan bersepeda.
Sebenarnya ini sudah latepost sih, ketika itu di tahun 2015 admin sedang menjalani perkuliahan PPG Pasca SM-3T Berasrama di kampus UNY Wates. Dalam setiap minggunya kami-kami ini diberikan waktu longgar setiap hari Minggu untuk melakukan aktivitas lain selain workshop dan kegiatan akademik lainnya. Diwaktu libur itulah kami memanfaatkan waktu untuk jalan-jalan, tak jauh-jauh sih di sekitaran wilayah itu saja. Ya salah satunya ke pantai glagah dengan mengendarai sepeda roda dua, ngegoes bareng bang Asrin, Imam, dan Wahyu Utomi. Lumayan ngos-ngosan juga, tapi asik juga menyehatkan!
Pantai glagah ini memiliki keeksotisan tersendiri, dimana disepanjang pelataran pantainya terdapat deretan batuan pemecah ombak. Banyak juga para pedagang yang menjajakan aneka seafood, buah-buahan, cinderamata, dan jajanan lainnya. Paginya kita mantai, sorenya kita mendaki ke Kalibiru.
Kalibiru ini masih diseputaran Wates Kulonprogo yang tak jauh juga dari Asrama UNY, ya kurang lebih setengah jaman ditempuh dengan sepeda motor. Bukan sepeda goes loh ya, soalnya medan jalan menuju lokasi ini cukup curam dan tinggi naiknya. Lepoh kita kalau dipaksakan kesana dengan menggoes sepeda tak bermesin. Disini kita dapat mengirup udara segar, merasakan kesejukan, dan dimanjankan dengan pemandangan indah yang dapat dilihat dari ketinggian. Dari atas sana kita dapat melihat waduk sermo dan pemukiman yang ada disekitar. Banyak juga yang jualan koq disana, apalagi sekarang setelah adanya pemugaran pasti lebih komplit dan bagus lagi tempatnya. Dulu sih masih nampak seperti ini.
0 Response to "Ngegoes ke Pantai Glagah Mendaki ke Kalibiru"
Post a Comment